
Created by Nurwaty Shijie, Edited by Restuti Shijie
Kue Lapis [ Tep Teriqu + kanji ] – Resep Vegetarian
Bahan
150 gr tepung terigu
300 gr tepung kanji
150 gr gula pasir (bila suka manis bisa ditambah)
400 gr santan kental +800 gr air (1200 ml santan dari 1 butir kelapa)
2 lbr daun pandan
Sedikit garam
Pasta pandan secukupnya
Cara
1. Rebus santan, daun pandan dan garam sampai mendidih kemudian saring, tunggu hangat.
2. Ayak tepung kanji dan tepung terigu tambahkan gula pasir, aduk rata dalam wadah terpisah, masukkan santan yang sudah hangat bertahap sambil diaduk rata.
3. Bagi adonan menjadi 2 bagian sama rata, salah satunya tambah pasta pandan.
4. Panaskan kukusan kue, bungkus tutupnya dengan serbet, siapkan loyang bulat 20 cm atau segiempat 18-20 cm.
5. Tuang adonan putih 2 sdm atau 3 sdm ke loyang, kukus 3-5 menit, timpa dengan adonan hijau, kukus 3-5 menit lagi, sampai adonan habis. Terakhir kukus selama 30 menit, untuk warna boleh sesuai selera.
6.Biarkan dingin dalam loyang baru dikeluarkan dan potong sesuai selera.