
Created by Lina Lecin, Edited by Restuti Shijie
Sambal Kentang Petai Vegetarian
Bahan:
1 ppn petai
1 pcs kentang (potong kecil)
1 pcs Wortel (potong kecil)
1 ikat jagung muda (potong kecil)
2 pcs tomat (cincang halus)
2 sdm cabe merah giling
Garam
Gula pasir
Mokocing
Air
Cara Masak
– Panaskan minyak di wajan, tumis cabe giling hingga wangi
Masukkan wortel tumis lagi hingga setengah matang, masukkan kentang, petai,
tomat, aduk semua bahan
Tambahkan air menutupi bahan, ungkep mendekati matang
– Masukkan jagung muda, gula pasir, garam dan mokocing, masak sampai matang, tes
rasa
-Siap disajikan