#589 BOLU PISANG VEGAN resep vegan

Created by Ling Ling, Edited by Restuti Shijie

# 589. BOLU PISANG VEGAN

BAHAN
285 gr pisang
100 gr gula pasir/gula palem
250 gr santan murni
35 gr air

Caranya
– Masak santan & air hingga mendidih
– Semua bahan di atas diblender sampai halus
350 gr tepung terigu kunci
6 gr soda kue
6 gr baking powder
1/2 sdt vanili
Sedikit garam
120 gr mentega forvita (dicairkan)
Topping choco chip & pisang

CARA BUAT:
1. Ayak tepung, soda kue, baking powder, vanili & garam, sisihkan
2. Tuangkan yang sudah diblender ke tepung, aduk rata
3. Masukkan mentega cair, aduk sampai merata
4. Siapkan loyang yang telah dioleskan mentega & dikasih taburan tepung
5. Tuangkan adonan ke loyang sambil dihentakan beberapa kali agar tidak
ada gelombang udara
6. Panaskan oven +/-5 menit, masukkan adonan ke dalam oven, panggang
dengan suhu 180°© selama 40 menit

Note
– 30 menit awal cukup api bawah, sisa 10 menit lagi pakai api atas bawah
– Bisa dikukus juga
Selamat mencoba

Advertisement